Sore Ini, SBY Kumpulkan Peserta Konvensi di Cikeas

Partai Demokrat.
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar

VIVAnews - Hari ini, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan mengumpulkan seluruh peserta konvensi calon presiden Partai Demokrat di kediamannya, Cikeas, Bogor.

"Iya nanti jam 3 sore kumpul peserta konvensi," kata Sekretaris Komite Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat Suaidi Marasabessy ketika dihubungi, Jumat 24 April 2014.

Tak hanya peserta konvensi, menurut dia, ketua-ketua konvensi juga diundang ke Cikeas. Namun, dia mengaku belum mengetahui apa tujuan SBY memanggil 11 peserta konvensi tersebut.

"Apa mungkin untuk membahas debat konvensi hari Minggu," katanya. Demokrat memang menjadwalkan debat terakhir 11 peserta konvensi pada Minggu 27 April 2014 di Hotel Sahid, Jakarta.

Sengketa Pilpres Dinilai Jadi Pembelajaran, Saatnya Prabowo-Gibran Ayomi Semua Masyarakat

Jadwal debat terakhir itu diputuskan setelah pada Selasa 15 April 2014 malam pekan lalu, SBY mengumpulkan sejumlah elit Demokrat dan komite konvensi untuk membahas nasib peserta konvensi paska pemilu. Hasil pertemuan itu menyepakati bahwa konvensi akan tetap dilanjutkan.

Usai debat, Demokrat akan melakukan survei internal untuk mengetahui elektabilitas masing - masing peserta konvensi itu. Peserta yang memiliki elektabilitas tertinggi itulah yang akan diusung sebagai calon presiden. (ita)

Airlangga Hartarto Didukung Satkar Ulama jadi Ketum Golkar 2024-2029

Airlangga Dapat Dukungan Satkar Ulama jadi Ketum Golkar Lagi, Didoakan Menang Aklamasi

Dukungan ke Airlangga Hartarto, untuk kembali memimpin Partai Golkar, terus berdatangan. Kali ini, dari organisasi didirikan Golkar, yakni Satuan Karya atau Satkar Ulama.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024