Cawapres untuk ARB Dikukuhkan 3 Mei

Aburizal Bakrie Gunakan Hak Suara
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews -
Suara Golkar di Pemilu 2024 Naik Signifikan, Airlangga: Hitungan Kami Dapat 102 Kursi
Ketua DPP Golkar Hajriyanto Y Thohari menyatakan calon pendamping untuk Aburizal Bakrie akan ditetapkan dalam Rapat Pimpinan Nasional Mei 2014.

Viral Anak Selebgram Malang Dianiaya Pengasuhnya, Polisi Langsung Tangkap Pelaku

"Rapimnas 3 Mei yang berhak menetapkan capres dan cawapres, sekalian dikukuhkan," ujar Hajriyanto di Gedung DPR, Jakarta, Senin, 21 April 2014.
Gunung Marapi Kembali Erupsi, Terjadi Hujan Abu Vulkanik dan Ganggu Penerbangan


Menurutnya, Partai Golkar secara intensif telah berkomunikasi dengan PKS, Hanura, dan PKB. Bahkan ketiga partai itu telah menyodorkan nama calon wakil presiden untuk mendampingi Aburizal Bakrie.


"Pembahasan sampai ke situ (cawapres) pasti, sudah sangat maju, sudah membahas tentang siapa calon wakil presiden. Cawapres jangan menyebut nama. Nanti yang disebut-sebut satu orang, kasihan tiga lainnya," kata dia.


Wakil Ketua MPR itu mengatakan calon wakil presiden untuk ARB haruslah sosok yang mampu meningkatkan elektabilitas ARB. Dalam waktu dekat, kata dia, ARB juga akan mengadakan pertemuan dengan Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.


"Suka atau tidak suka faktor SBY mempengaruhi pilpres 2014. Pengaruhnya sebesar apa nanti kita lihat setelah pilpres," ujarnya. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya