Keluarga Sultan Yogya Melaju ke Senayan dan Malioboro

Sultan Hamengkubuwono X dan GKR Hemas saat dianugerahi gelar
Sumber :
  • Antara/ Rosa Panggabean

VIVAnews - Dua kerabat Keraton Yogyakarta melaju ke Senayan sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dan sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Tingkat I, Daerah Istimewa Yogyakarta (DPRD DIY) yang berkantor di Jalan Malioboro, Yogyakarta.

Ahli Waris 7 Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah Terima Santunan dari Jasa Raharja

Keduanya adalah Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas yang tak lain adalah istri dari Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan HB X dan menantunya, Kanjeng Pangeran Haryo (KPH) Purbo Diningrat.

Hemas yang mencalonkan diri sebagai Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sudah dipastikan melaju ke Senayan dengan perolehan suara di atas 50 persen Daftar Pemilih Tetap (DPT) di DIY. Sedangkan Purbo melaju ke DPRD Provinsi DIY setelah mendapatkan suara berdasarkan nama melebihi 11 ribu suara dengan total suara partai diperkirakan di atas 73 ribu untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Bantul Barat.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kabupaten Bantul, Aryunadi, mengatakan Purbo berada di nomor urut 1 di Dapil Bantul Barat bersaing dengan pemilik suara terbanyak lainnya yaitu Joko Purnomo yang mendapatkan suara berdasarkan nama sebanyak 13 ribu suara.

"Hitungan dari DPC PDIP di wilayah Dapil Bantul Barat PDIP mendapatkan 73 ribu suara. Dengan Bilangan Pembagi Pemilih (BPP) sekitar 45 ribu untuk satu kursi maka diperkirakan mendapatkan 1 suara utuh dan 1 suara sisa," katanya kepada VIVAnews, Jumat 18 April 2014.

Dengan jumlah suara mencapai 74 ribu dan BPP sebanyak 25 ribu maka masih terdapat sisa suara sebanyak 28 ribu dan diperkirakan masih mendapatkan 1 kursi tambahan.

"Sisa kursi tambahan ini yang direbut oleh suami dari GKR Maduretno  yang memiliki suara terbanyak by name kedua," ujarnya.

Mantan Ketua Komisi A DPRD Tingkat II Bantul periode 2004-2009 ini mengatakan selain PDIP yang mendapatkan 2 kursi untuk DPRD provinsi, Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Golongan Karya (Golkar).  

"Memang kursi terbanyak diraih oleh PDIP meski 1 kursi merupakan sisa kursi," jelasnya.

Aryun menambahkan untuk perolehan suara PDIP Dapil Bantul Timur juga tidak berbeda jauh dengan di Dapil Barat yaitu sebanyak 2 kursi. Satu kursi utuh dan 1 kursi dari sisa suara.

"Untuk Dapil Bantul Timur PDIP diperkirakan memperoleh 75 ribu suara dengan BPP suara sekitar 39 ribu untuk satu kursi," katanya.

Informasi yang diperoleh, KPH Wironegoro yang merupakan suami dari GKR Pembayun, putri sulung dari Sri Sultan HB X yang maju menjadi caleg DPR-RI dari Partai Gerindra Dapil DIY harus mengakui keunggulan caleg dengan nomor urut 7 dari Partai Gerindra yaitu Pandu Puragabaya yang tidak lain putra dari Mantan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Djoko Santoso.

Pandu Puragabaya berhasil merebut kursi DPR-RI setelah mendapatkan suara terbanyak berdasarkan nama mengalahkan perolehan suara Ketua Umum Gerindra Suhardi dan KPH Wironegoro. (umi)

Ilustrasi pesawat / roket luar angkasa.

Mendag: Kami Siap Meluncurkan Roket Bertenaga Metana Perdana

Menteri Perdagangan atau Mendag menargetkan akan menjadi peluncuran perdana roket buatan domestik bertenaga metana pada 2030.

img_title
VIVA.co.id
12 April 2024