DPT Pemilu Ditempel Kelurahan Mulai Hari Ini

VIVAnews - Komisi Pemilihan Umum telah mengirim surat edaran yang meminta Kelompok Panitia Pemungutan Suara di tingkat desa dan kelurahan mengumumkan Daftar Pemilih Tetap mulai 1 April 2009. DPT ini sekaligus Daftar Pemilih Sementara Pemilu Presiden.

"DPT ditempel di kelurahan agar masyarakat bisa melihat," kata anggota KPU, Endang Sulastri, di kantornya, Jalan Imam Bonjol, Jakarta, Rabu 1 April 2009. Namun, karena suratnya baru dikirim hari ini, KPU tak menjamin semua desa atau kelurahan akan menempel DPT pada hari ini.

Dalam jadwal tahapan Pemilu Presiden yang dibuat KPU, mulai hari ini sampai 7 April, penyelenggara Pemilu mengumumkan DPS. Selama masa pengumuman itu, masyarakat disilakan memberi tanggapan.

Kemudian antara 8-20 April, KPU di tingkat kabupaten atau kota melakukan perbaikan DPS. Kemudian secara bertingkat DPS direkapitulasi sampai pada 13 Mei 2009, KPU menetapkan Daftar Pemilih Tetap.

Rizky Nazar Angkat Bicara Soal Dugaan Selingkuh, Beberkan Hal Ini
Parto Patrio

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

Round-up dari kanal Showbiz pada Kamis, 26 April 2024. Salah satunya tentang sakit yang diidap Parto hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024