JK Minta Jokowi Belajar dari 3 Presiden yang Dulu Wali Kota

Joko Widodo temui Jusuf Kalla di kediaman
Sumber :
  • VIVAnews/Siti Ruqoyah
VIVAnews
Ekspansi Perusahaan Musik Terkemuka Asia Tenggara Diresmikan di Indonesia
- Elektabilitas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dalam berbagai survei tak terbendung. Meski saat ini masih menjabat sebagai gubernur, tapi Jokowi terus mengalahkan elektabilitas pendahulunya dalam pemilihan presiden 2014. Bahkan, tokoh dari berbagai partai, seperti Prabowo Subianto, Wiranto, Aburizal Bakrie yang sudah mendeklarasikan diri sebagai capres, masih dikalahkannya.

Penampilan Makin Sopan, Nikita Mirzani Ternyata Diawasi Rizky Irmansyah

Mantan ketua umum Partai Golkar, yang juga dekat dengan Jokowi, Jusuf Kalla, berharap mantan wali kota Solo itu tak terpancing dengan hasil survei itu. Sebab, jika Jokowi ingin menjadi calon presiden, ia harus menunjukkan kinerja terlebih dahulu sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Sidang Sengketa Pilpres di MK, Bawaslu Sebut Jokowi Bagi-bagi Bansos Tak Langgar Netralitas


"Pak Jokowi, namanya baik karena gubernur DKI, karena itu dia harus membuktikan dengan betul bahwa dia dapat memimpin DKI dengan baik," kata JK di kantor Dewan Masjid Indonesia, Menteng, Jakarta Pusat, Senin 5 Agustus 2013.


JK berharap Jokowi mencontoh mantan Wali Kota Paris, Francois Hollande, yang saat ini menjadi Presiden Prancis. Contoh lain,  Wali Kota Seoul, Lee Myung Bak, yang kemudian menjadi Presiden Korea Selatan dan Mahmoud Ahmadinejad, mantan Wali Kota Teheran, yang juga kemudian menjadi Presiden Iran. "Itu banyak contoh. Dia buktikan dulu jadi gubernur yang baik," ujar JK. (umi)



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya