Kumpulkan Kader Demokrat, SBY Bahas Konvensi

SBY di KLB Bali
Sumber :
  • Biro Pers Istana/Abror Rizki

VIVAnews - Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, akan menggelar rapat koordinasi nasional (rakornas) pada Sabtu, 29 Juni 2013 pukul 09.00 WIB di Hotel Sahid, Jakarta.

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Amir Syamsudin menuturkan, Rabu 26 Juni 2013, rakornas itu dalam rangka konsolidasi membahas strategi pemenangan pemilu 2014. Selain itu, rakornas ini juga akan membahas konvensi partai Demokrat untuk mencari calon presiden dan wakil presiden.

"Mungkin bisa (membicarakan konvensi). Jangan saya mendahului, tunggulah tanggal 29 Juni. Saya kira ini hal penting," kata Amir di Gedung DPR.

Namun, Amir tak yakin dalam rapat itu akan membahas soal nasib PKS. Sebab, masalah koalisi pasti dibicarakan dalam setgab, bukan dalam internal Demokrat.

"Saya kira kalau forum yang akan membicarakan masalah status PKS itu di forum setgab," ujar dia.

Ayahanda Teuku Ryan Angkat Bicara Soal Masalah Rumah Tangga Anaknya dengan Ria Ricis

Demokrat menggelar konvensi untuk memilih calon presiden mereka. Sejumlah tokoh politik termasuk pejabat tinggi pemerintah menyatakan siap ikut bertarung dalam konvensi ini. Antar lain, Mendag Gita Wirjawan. (umi)

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati dan CEO Millenium Challenge Cooperation (MCC), Alice Albright 

Di Amerika Serikat, Sri Mulyani Bertemu CEO MCC Bahas Transportasi Publik di RI

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Chief Executive Officer (CEO) Millenium Challenge Cooperation (MCC), Alice Albright disela-sela kegiatannya di AS.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024