Wakil Ketua DPD La Ode Ida Bergabung ke PAN

Mantan Menteri Kependudukan Haryono Suyono & La Ode Ida
Sumber :
  • Antara/ Widodo S Jusuf
VIVAnews -
Yen Amblas ke Level Terendah dalam 34 Tahun, Menkeu Jepang Bakal Ambil Tindakan
Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Tjatur Sapto Edy mengatakan bahwa Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) La Ode Ida akan bergabung dengan partainya.

Pernah Anulir Vonis Mati Sambo, Kabar Majunya Suharto jadi Wakil Ketua MA Dikritisi

Partainya, kata Tjatur, menyambut baik keinginan La Ode bergabung dengan PAN. Sebab, La Ode dinilai sebagai salah satu tokoh masyarakat di Indonesia Timur.
Prof Yudan dan Pejabat BPIP Melayat ke Rumah Kayla Peserta Seleksi Paskibraka Sukabumi


"Sudah dua kali menjadi pimpinan DPD RI. Jadi PAN bangga dengan bergabung La Ode Ida ke PAN," kata dia.


Tjatur juga mengatakan, La Ode juga merupakan sosok yang memiliki pengalaman yang banyak dengan pemikiran dan gagasan yang cerdas.


"Tentunya dengan kehadiran La Ode Ida, di Indonesia Timur, PAN bisa lebih kuat. Kehadiran La Ode Ida membawa angin segar bagi PAN," kata Tjatur.


Sementara, ketika dikonfirmasi, La Ode tak mengelak jika dirinya telah bergabung dengan PAN.


"Nanti diresmikan, nanti saya kasih alasannya Senin depan. Alasannya nanti pas jumpa pers sama Pak Hatta (Rajasa)," kata La Ode.


La Ode juga menilai PAN tergolong partai itu dinilai masih bersih dan seluruh kadernya memiliki intelektual yang tinggi. "Saya kira PAN paling
on the track.
Capres ke depan ini Pak Hatta Rajasa kan figur yang
clean
dan berada di poros tengah," ujar dia. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya