BK DPR Akan Panggil Petugas Bea Cukai Soetta

Terminal II Bandara Internasional Soekarno Hatta, di Tangerang, Banten
Sumber :
  • Antara/ Widodo S Jusuf

VIVAnews - Badan Kehormatan Dewan Perwakilan Rakyat akan memanggil petugas Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta terkait isu penamparan yang dilakukan oleh anggota DPR Andi Taufan Tiro.

"Nanti akan mendengar keterangan Bea Cukai dari pejabat hingga petugas di lapangan. Karena ini terkait mutu layanan Bandara Soekarno Hatta," kata Ketua BK, M. Prakosa di Gedung DPR, Selasa 28 Februari 2012.

Namun, Prakosa belum memastikan kapan akan dilakukan jadwal pemanggilan terhadap petugas Bea dan Cukai yang diisukan telah ditampar anggota Komisi V dari Fraksi PAN itu. "Pemanggilan akan dilakukan secepatnya," ujarnya.

Sementara, dari hasil pemeriksaan terhadap Andi hari ini, Prakosa mengatakan bahwa isu penamparan itu tak seperti pemberitaan media masa selama ini.

"Tidak ada seperti yang ramai diberitakan. Hanya ada suara tinggi," kata dia.

Sementara, BK sendiri tak meminta keterangan kepada Andi terkait kepergiannya ke Jepang kala itu.

Diberitakan sebelumnya, kabar beredar di BlackBerry Messanger bahwa Andi Taufan Tiro menampar seorang petugas Bea Cukai di Bandara Soekarno-Hatta, pekan lalu. Andi Taufan membantah informasi itu. Dia menyatakan hanya mendorong petugas tersebut. (eh)

Government Targets on Acquiring 61 Percent Freeport Share
PM Georgia, Irakli Kobakhidze (Doc: Anadolu Ajansi)

Akui Umat Muslim Berkontribusi Besar Bagi Negara, PM Georgia Adakan Bukber

Perdana Menteri Georgia Irakli Kobakhidze mengadakan buka puasa bersama atau makan malam berbuka puasa, pada Kamis, 28 Maret 2024, di Ibu Kota Tbilisi, bersamaan Ramadhan

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024