SBY Bikin Jadwal Jumpa Pers Menteri

Presiden SBY umumkan hasil reshuffle kabinet
Sumber :
  • Biro Pers Istana Presiden/ Abror Rizki

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menegaskan akan meningkatkan komunikasi dengan publik melalui media massa. Bagaimana caranya? Presiden SBY menjadwal masing-masing Kementerian terkait atau lewat Kementerian Koordinator untuk bergiliran menggelar keterangan pers setiap minggu.

"Senin, Menteri Bidang Polkam, Selasa Menko Perekonomian. Menteri Perekonomian dan menteri teknis menyampaikan semuanya kepada publik," kata Presiden SBY sebelum rapat terbatas soal Papua di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu 9 November 2011.

Untuk hari Rabu, Presiden SBY memerintahkan Kementerian yang berada di bawah naungan Kementerian Koordinator Kesejahteraan Rakyat yang memberikan keterangan kepada publik melalui media. Hari Kamis, publikasi dilakukan saat rapat paripurna Kabinet.

"Jumat, Wakil Presiden saya harap juga melakukan hal yang sama," kata Presiden SBY. Hal ini dilakukan SBY sebagai salah satu cara berkomunikasi dan berdialog lebih luas lagi kepada masyarakat. Terutama, untuk menyampaikan apa saja program pemerintah yang sudah tercapai dan yang belum dilaksanakan.

"Kalau tokoh berdebat, berwacana segala sesuatunya berdasarkan fakta yang benar, angka yang benar. Itu demokrasi yang kita tuju," kata Presiden SBY.

Menurut SBY, penjadwalan ini dilakukan juga untuk efektifitas komunikasi publik menteri-menteri yang berada di Kabinet Indonesia Bersatu jilid II hasil reshuffle. Karena, kata SBY, beberapa hal yang telah dilakukan pemerintah tampaknya tidak semua diketahui rakyat Indonesia.

"Tentu saja media massa tidak harus menyampaikan apa yang kami lakukan, tentu itu hak media. Tapi, mari kita terus bekerja menyampaikan komunikasi yang efektif agar apa yang sudah dilakukan pemerintah masyarakat tahu, yang belum juga tahu," jelas SBY. (sj)

Terdakwa Yosep Subang Diadili Bunuh Istri dan Anak Demi Uang, Korban Dibacok Pakai Golok
Sapi Albino Ko Muang Phet.

Kerbau Albino Diundang ke Gedung Pemerintah, Harganya Rp7,8 Miliar

Kerbau albino bertubuh besar ini bernama Ko Muang Phet, terkenal di kalangan peternak Thailand sebagai hewan pejantan. Tingginya 1,8 meter dan berusia empat tahun.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024