Rezim Soeharto Wariskan Bom Waktu

Keluarga Soeharto
Sumber :
  • photobucket.com

VIVAnews - Hasil survei Indo Barometer terkait performa enam Presiden RI menunjukkan hasil yang mengejutkan. Pertama, bahwa Soeharto menempati urutan pertama sebagai presiden RI yang paling disukai, mengalahkan yang lain.

Tak hanya itu, mayoritas responden juga berpendapat, Soeharto adalah presiden yang paling berhasil memimpin Indonesia. Publik merindukan masa-masa Orde Baru.

Menanggapi hasil survei tersebut, politisi PDI Perjuangan, Arif Budimanta, berpendapat, masyarakat tak boleh lupa, bahwa kekuasaan Jenderal Besar Soeharto yang berlangsung 32 tahun telah mewariskan banyak bom waktu bagi rakyat dan generasi bangsa saat ini.

Salah satunya,  gaya pemerintahan otoriter militeristik yang diterapkan membuat publik terbungkam dan kebebasan berdemokrasi terpasung. Hal inilah yang memicu tumbuhnya persoalan-persoalan pelik di dalam masyarakat sekarang ini.

Tak ketinggalan adalah persoalan ekonomi. Harus diingat Orde Baru tumbang saat krisis ekonomi melanda Indonesia. "Negara berutang secara sistemik melalui modus CGI, IGGI maupun Paris Club. Kedua, kemandirian ekonomi terkikis. Sumber daya alam kita diobral dan nilai tambahnya buat negara lain. Ketiga, role model budaya politik oligarki," beber Arif, saat berbincang dengan VIVAnews.com, di Jakarta, Senin 16 Mei 2011.

Arif mengemukakan, persoalan warisan Orde Baru tersebut pada akhirnya menyebabkan bangsa ini menerima konsekuensi negatif. Di antaranya, "Indonesia kecanduan utang. Kedua, lingkungan hidup rusak, banjir dimana-mana karena hutan habis ditebang, malah sekarang sibuk menanam. Ketiga, demokrasi tersandera, anarkhisme, politik uang membelit kita," lanjutnya.

Berkaca dari hasil survei dan kondisi saat ini, Arif berpendapat, pemerintahan saat ini tidak boleh hanya sibuk melakukan politik pencintraan. Masyarakat pun diminta terus kritis mengawal kebijakan negara. "Pemerintah saat ini harusnya menyembuhkan penyakit ekonomi dan sosial ini, tetapi kelihatannya hanya kaya wacana miskin praksis," pungkasnya.

Untuk diketahui, berdasarkan survei yang dilakukan oleh lembaga survei Indo Barometer Soeharto menempati urutan pertama sebagai presiden RI yang paling disukai dengan presentase sebesar 36,5%. Di urutan kedua disusul oleh presiden yang sedang menjabat saat ini yaitu Susilo Bambang Yudhoyono dengan 20,9%. Urutan ketiga, Soekarno dengan 9,8 %; keempat, Megawati Soekarno Putri yang tidak lain merupakan anak dari Presiden Soekarno dengan 9,2%; kelima, BJ Habibie dengan 4,4 % dan lalu Abdurahman Wahid 4,3 %. Koresponden yang menyatakan, semua suka 7,8%, yang menjawab tidak ada satupun yang disukai 1,3 % dan tidak tahu atau tidak jawab 5,9%.

Hasil survei Indo Barometer juga menempatkan Soeharto di urutan pertama sebagai presiden yang paling berhasil dengan presentase 40,5%, di urutan kedua Susilo Bambang Yudhoyono sebesar21,9%, ketiga Soekarno sebesar 8,9%, keempat Megawati Soekarno Putri sebesar 6,5 %. Di urutan kelima BJ Habibie sebesar 2,0 % disusul urutan keenam Abdurahman Wahid sebesar 1,8%. Sementara 3,8% menjawab semua berhasil, 3,0% tidak ada satu yang berhasil dan 11,6% tidak tahu/tidak jawab.

Survei yang dilakukan oleh lembaga Indo Barometer ini dilakukan pada 25 April hingga 4 Mei 2011 dilakukan di 33 provinsi di seluruh Indonesia dengan proses pengumpulan data melalui wawancara tatap muka secara langsung dengan menggunakan kuesioner. Survei ini melibatkan 1.200 orang responden dengan margin of error sebesar kurang lebih 3,0% pada tingkat kepercayaan 95 %. Para responden dipilih dengan metode multistage random sampling yang mewakili seluruh populasi publik dewasa Indonesia. (eh)

Heboh Dugaan TPPO, Begini Pengakuan Mahasiswa Unnes saat Ikuti Ferienjob di Jerman
Pemain Chelsea rayakan gol Raheem Sterling

Chelsea Proteksi Raheem Sterling dari Hinaan Fans

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino coba memproteksi Raheem Sterling. Pemain asal Inggris itu menjadi sasaran ejekan suporter saat tampil di Piala FA lawan Leicester.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024